18 Atlet Asal Minahasa Utara Diutus Perkuat PON 2021

MINUT, SulutExpres.com – Sebanyak 18 Atlet Kabupaten Minahasa Utara (Minut), akan memperkuat kontingen Sulawesi Utara pada Pekan Olahraga Nasional (PON ) XX 2021 di Papua.

Pelepasan 18 atlet dan 3 pelatih, dilakukan Bupati Kabupaten Minut Joune JE Ganda SE, di pendopo Kantor Bupati Minut, Selasa (14/9/2021).

Dalam kesempatan itu, Bupati Ganda berharap kepada para atlet untuk tetap menjaga kesehatan, sportivitas, dan bisa mendapatkan medali emas pada PON kali ini.

“Tidak gampang memilih atlet untuk diutus ke PON, makanya saya merasa bangga. Saya berharap kepada para atlet semangat mengukir prestasi dalam mengharumkan Sulawesi Utara terutama Minahasa Utara,” imbuhnya seraya berterima kasih pada KONI Minut dalam membina cabang olahraga di Minahasa Utara.

Turut hadir, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Minahasa Utara Drs. Maximilian Tapada, M.Sc, Ketua KONI Minahasa Utara Servi Nelwan bersama jajaran pengurus dan Staf Khusus (Stafsus) Bupati Minahasa Utara Bidang Pemuda dan Olahraga Agustinus Kalengkongan.

(Egen)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *