Preservasi Jalan JL. Monginsidi (Manado). Bts. Kota Manado-Tumpaan-Worotican, Tomohon-Kawangkoan-Bts. Kab Minahasa/Minahasa Selatan TA 2024 : Jelang Nataru Progres Hampir 100 % dan Sesuai Target

SULUT, SulutExpres.com – Progres pengerjaan paket Preservasi Jalan JL. Monginsidi (Manado). Bts. Kota Manado-Tumpaan-Worotican, Tomohon-Kawangkoan-Bts. Kab Minahasa/Minahasa Selatan Tahun Anggaran (TA) 2024 hampir 100 persen dan ditargetkan selesai pada akhir Tahun 2024.

“Saat ini progres pekerjaan sudah mencapai 98 %, untuk yang 2 % itu tinggal pemeliharaan dari sekarang sampai 31 Desember. Jadi pekerjaan tinggal sedikit dan masih ada finishing,” kata PPK 1.2 Satker PJN Wilayah I Prov. Sulut Wahyu, dalam keterangannya kepada media.

Sehubungan dengan itu, untuk mendukung konektivitas Jalur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PPK 1.2 Satker PJN Wilayah I Prov. Sulut menyatakan kesiapannya.

“Sudah disiapkan Posko Nataru dan sudah kita siagakan alat berat. Selain itu mungkin ada penambalan jalan berlubang, adapun untuk personil di lapangan itu sudah siap,” pungkasnya.

(Egen)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *