BPPW Sulut Selesaikan Pekerjaan Pembangunan Sekolah Polisi Negara (SPN) dan Mako Brimob Polda Sulut : Dalam Waktu Dekat Segera Diresmikan

SULUT, SulutExpres.com – Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Utara telah menyelesaikan pekerjaan Pembangunan Sekolah Polisi Negara (SPN) dan Mako Brimob Polda Sulut. Dalam waktu dekat pembangunan ini akan segera diresmikan.

“Pekerjaan semua sudah selesai dan ada proses serah terima. Kemarin juga sudah dilakukan audit oleh BPK RI. Sementara itu dalam waktu dekat akan dilakukan pengujian dan nanti akan memanggil User (Polda Sulawesi Utara) terkait cara-cara penggunaan operasional,” jelas Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Prasarana Strategis Kries Kuswara.

Adapun diharapkan pembangunan ini bisa digunakan dengan baik dan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang lebih tangguh sesuai dengan cita-cita Presiden Prabowo Subianto.

Dalam proses pembelajaran di SPN, kegiatan belajar mengajar dapat dilakukan di lapangan maupun di luar lapangan. Dengan adanya bangunan baru yang lebih luas dan didukung fasilitas yang memadai, seharusnya diharapkan bisa lebih baik dari yang sebelumnya.

(Egen)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *