Dalam Pelaksanaan Pilkada PDIP Senantiasa Terus Membuka Pintu Koalisi

Manado,sulutexpres.com – Ketua DPD PDIP Sulut Olly Dondokambey ditemui Wartawan di kantornya mengatakan bahwa tetap membuka pintu koalisi dengan partai politik lain menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

Walaupun PDIP menjadi pemenang di sebagian besar kabupaten/kota di Sulut serta dapat mengusung pasangan calon tanpa harus melakukan koalisi dengan partai lain, namun sikap negarawan ditunjukkan Olly dengan membangun komunikasi bersama para pimpinan parpol.

“Komunikasi dengan pimpinan parpol kita lakukan. Ayo sama-sama kita bangun Sulawesi Utara lebih maju,” kata Olly Dondokambey usai melakukan rapat internal bersama jajaran pengurus PDIP Sulut, Selasa (7/5/2024).
PDIP, menurut Olly, akan segera memberikan surat tugas kepada sejumlah kandidat bakal calon kepala daerah untuk Pilkada Serentak 2024.
“Konsolidasi dan koordinasi sudah kami lakukan untuk mengirimkan nama-nama bakal calon kepala daerah ke DPP,” terangnya.
Ibaratnya, Banteng Sulut sudah meminang dan menetapkan nama-nama bakal calon untuk disampaikan ke DPP.
“Nanti surat tugas akan diberikan DPP, nama-nama kandidat segera kami kirim ke pusat,” ujar Olly.
Menurut Olly, pihaknya gerak cepat untuk melaporkan ke DPP dan menyesuaikan dengan tahapan pilkada.
Hal ini tentunya dengan melihat figur potensial yang memiliki popularitas serta untuk dapat memperkenalkan calon Kepala Daerah yang akan di usung kepada masyarakat agar lebih dekat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *