Terkait Izin Reklamasi Gubernur Olly Ungkap Hasil Pertemuan Bersama Komnas Ham

MANADO, sulutexpres.com-Gubernur Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey SE menerima kunjungan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas-HAM) di ruang kerjanya di kantor Gubernur Sulut di Manado, Rabu (21/12/2022).

Pada kesempatan ini Gubernur Olly mengungkapkan hasil pertemuan bersama Komnas-HAM  terkait dengan proyek PT TJ Silfanus yang diketahui berbandrol Rp2 Triliun di Pantai Minanga Malalayang Kota Manado, itu  telah dijelaskan kepada KomnasHAM   terkait dengan masyarakat dan reklamasi.

“Terkait reklamasi itu izin sudah ada semua tinggal cek lapangan yang penting kita berikan data, menang PTUN kita sudah menang” terang Gubernur.

Terkait itu dirinya menegaskan pula soal investasi harus dilanjutkan karena untuk masyarakat Sulawesi Utara.

“Yang senang dirasakan nanti masyarakat Sulawesi Utara kalau investasi besar, ada pekerjaan dan lain-lain,” ujarnya sembari menjawab pertanyaan wartawan bahwa tidak ada indikasi pengrusakan terumbuk karena secara logika dimana ada muara sungai tidak ada terumbuk karang karena akan mati oleh lumpur.

Adapun untuk investasi Gubernur Olly pun menegaskan selaku pemerintah mendukung karena disitu ada lahan pekerjaan, kemajuan masyarakat dan daerah.
“Iya yang pasti kita harus dukung investas di Sulut,” pungkas Gubernur Olly.

(Roso/*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *