MINUT, SulutExpres.com – Bupati Kabupaten Minahasa Utara Joune JE Ganda dan Wakil Bupati Kevin W Lotulung (JG-KWL) fokus membantu penerbitan NIB dan gencar sosialisasikan E-Katalog Lokal serta Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri (P3DN), kepada pelaku Usaha Kecil Mikro (UKM) di Desa-Desa.
Hal ini pula dibenarkan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kabupaten Minut Jack YR Paruntu, kepada media ini, Senin (31/10/2022), di kantornya.
“Kita sudah turun langsung di desa-desa dan bantu pelaku UMK terbitkan NIB, kita sudah laksanakan itu di Desa Likupang I dan Desa Likupang 2, yang dihasilkan ada 41 pelaku UMK. Rencananya, kita programkan untuk UMK yang jauh dari kantor DPMPTSP Minut. Artinya yang ada di wilayah pesisir seperti Wori, Likupang Timur, Likupang Barat dan Kema,” kata Jack.
Dia menambahkan, waktu lalu Dinasnya sudah turun di sepuluh kecamatan. Setelah dilihat hasil, meski pihaknya membantu pelaku UMK sampai malam, ternyata masih ada yang belum maksimal.
“Jadi kita kembali turun langsung ke desa-desa yang jauh. Jumat lalu kita sudah turun di Desa Kema I dan yang dihasilkan ada 95 pelaku UMK. Walaupun kita sampai malam, masih tersisa banyak pelaku usaha yang belum. Makanya kita akan kembali lagi kesana. Rencananya juga kita akan turun ke Desa Kema II dan Kema III,” ujarnya.
Menurut Jack, terkait itu pihaknya ada pemetaan kebutuhan mana yang banyak, maka disitu akan turun dan bantu penerbitan NIB.
“Kemungkinan, nanti setelah Kema kita akan turun ke Wori. Mudah-mudahan sampai akhir tahun ini kita bisa menjangkau target seluruh pelaku UMKM, kita bisa terbitkan NIB,” imbuhnya.
Dia mengimbau kepada pelaku usaha untuk dapat mengurus izin usaha (NIB). Karena ini menjadi legal dan ada izin resmi Pemerintah.
“Mari kita ciptakan lapangan kerja, apalagi yang punya keahlian mari ciptakan wiraswasta. Yang penting ada kemauan agar supaya produktif. Kalau sudah jalan kemudian minta tambahan modal, kan boleh minta di lembaga-lembaga keuangan. Tapi usahanya itu harus jalan, bergerak dulu,” ajaknya.
Jack menguraikan, disamping turun bantu menerbitkan NIB, pihaknya juga sekaligus mensosialisasikan pengusaha berusaha agar masuk di E-Katalog Lokal.
“Kita sampaikan pada mereka yang sudah terbit NIB agar supaya bisa masuk disitu, karena ini penting. Pengadaan pemerintah dan swasta diarahkan kepada yang sudah ada di E-Katalog Lokal. Apalagi pengadaan semua yang akan dilaksanakan pemerintah akan melalui situ,” ucapnya seraya menambahkan ini merupakan program Bupati dan Wakil Bupati JGKWL.
Selain itu, lanjut dia, pihaknya juga gencar sosialisasikan Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri (P3DN), kepada pelaku UMK di Desa, paling tidak ada kandungan lokal 60 persen.
“Itu program pemerintah pusat, kemudian sesuai petujuk pak Bupati harus disampaikan. Jadi pengusaha lokal produk yang dipakai hasil dari dalam negeri. Lebih baik kalau itu hasil lokal yang ada disini, itu yang kita prioritaskan supaya dapat diberdayakan. Baik itu sumber daya alam dan sumber daya manusia. Karena luar biasa antusias pelaku UMK, ini juga berkat bantuan dari Pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Desa,” akunya.
Diketahui, Minahasa Utara menjadi investasi tertinggi di Sulawesi Utara. Tak hanya itu, Minut peringkat satu Kategori Proporsi Transaksi Katalog Lokal Terbesar dari 416 Kabupaten se-Indonesia. Teranyar, Desa Budo Kecamatan Wori Minahasa Utara meraih juara satu ADWI 2022 Kategori Digital dan Kreatif. Ini membuktikan bahwa pertumbuhan ekonomi Kabupaten Minut di atas rata-rata nasional.
(Egen)