MINUT, SulutExpres.com – Sidang Majelis Sinode (SMS) ke-81 diharapkan dapat menghasilkan yang terbaik guna mendapat kebutuhan gereja dan menjadikan GMIM tetap eksis dalam peran membangun gereja Tuhan.
Hal ini diutarakan Bupati Joune Ganda didampingi Wakil Bupati Kevin Wiliam Lotulung (JGKWL), saat mengikuti sidang majelis sinode, di kantor Sinode GMIM Kota Tomohon, Senin (28/3/2022).
Sidang ini dibuka oleh Ketua Umum Panitia yang juga Gubernur Sulut Olly Dondokambey.
Rangkaian kegiatan diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Pdt. Evert Tangel, dan dihadiri oleh Ketua BPMS Pdt Dr. Hein Arina, Ketua Umum Panitia Olly Dondokambey, SE, Ketua Panitia Pelaksana Pnt. Drs Steven O. E Kandouw, Sekretaris Panitia Pdt Handry Dengah, M.Th, Forkopimda Sulawesi Utara dan Kepala Daerah dan Wakil kepala Daerah.
“Selamat dan Sukses Sidang Majelis Sinode Ke-81. Optimis pembukaan rangkaian kegiatan Sidang Majelis Sinode yang nantinya mulai bergulir Senin hari ini hingga puncaknya di tanggal 30 Maret mendatang, dengan agenda Pemilihan Pengurus BPMS GMIM periode 2022-2027 berjalan sukses. Tuhan memberkati,” katanya.
(Egen)