SULUT, sulutexpres.com – Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Provinsi Sulawesi Utara ( Sulut ) Hendry Kaitjili membuka Manggatasik Underwater photo competition 2021, Jumat (26/11/21).
Manggatasik Underwater yang di buka Kadis Pariwisata mewakili Gubernur Sulut Olly Dondokambey diikuti peserta dari dalam negeri hingga luar negeri dengan dilibatkan perwakilan kementerian Pariwisata dan Ekraf Ri/ Baparekraf RI, Cecep Satria.
Hal ini dikatakan Kaitjili, tujuannya memperkenalkan wisata yaitu keindahan bawah laut dan mempromosikan destinasi wisata baru yang berada di Manggatasik.
” Menjawab program Gubernur dan Wagub, membuka areal penyelaman sebanyak-banyaknya di Sulut. Selain itu bentuk antisipasi terus membludaknya pengunjung di Bunaken, ” Kata Henry Kaitjily.
Ditambakan lagj Henry Kaitjili dari Mangatasik hingga Poopo, terdapat kurang lebih 20 spot diving mempunyai keindahan dan keunikan masing-masing sehingga harus kita promosikan
” Outputnya mengundang banyak wisatawan lokal maupun internasional datang nikmati keindahan bawah laut di Sulut, ” tambahnya lagi.
Untu kategori perlombaan tentunya akan di promosikan hingga ke luar negeri yang menarik minat wisatawan.
” Hasil lomba ini akan kita promosikan ke luar agar menarik wisatawan lokal hingga mancanegara,” sambung Henry Kaitjili.
Sementara itu, Ketua Harian Panitia, Katiman Herlambang, menambahkan Mangatasik Underwater Photo Competition 2021, diikuti 40 peserta dari Sulawesi Utara, luar Sulut hingga Amerika. Total hadiah mencapai angka Rp100 Juta. Akan dipertandinkan dua kategori nomor Open dimana menggunakan kamera bebas dan kategori kompak yaitu menggunakan kamera kecil. Peserta ikut nomor kompak bisa bertanding di nomor umum. Yang menjadi objek penilaian hasil foto di bawah laut.
(Roso)