Ketua dan Wakil Dekranasda Minut Hadiri Rakor Sukseskan Gebyar Dekranasda Sulut

MINUT, sulutexpres.com – Ketua dan Wakil Ketua Dekranasda Kabupaten Minut ibu Rizya Ganda Davega dan ibu Kristi Lotulung Arina, menghadiri rapat koordinasi (rakor) Dekranasda dan Pariwisata Provinsi Sulut dan Kabupaten Minut untuk KEK Likupang, Selasa (30/3/2021), di Desa Kinunang, Kecamatan Likupang Timur (Liktim).

Rakor ini membahas dan menyukseskan Gebyar Dekranasda Sulut KEK yang akan digelar pada (7-9/4/2021) di Likupang, Kabupaten Minut.

Ibu Rizya didampingi ibu Kristi menerangkan, pelaksanaan Gebyar tersebut sangat bermanfaat menjual potensi pariwisata sehingga seluruh lapisan masyarakat bisa ambil bagian dalam terlaksananya kegiatan.

“Koordinasi antara dinas baik Provinsi, Kabupaten, pemerintah kecamatan dan masyarakat diharapkan tersosialisasi dengan baik,” pinta ibu Rizya.

“Butuh dukungan semua pihak didalamnya dinas terkait dan media untuk mempublikasikan guna menyukseskan kegiatan ini,” tambah ibu Kristi.

Adapun kegiatan dalam Gebyar Dekranasda Sulut Likupang yaitu pelatihan pembuatan anyaman, talkshow ekonomi kreatif berbasis kearifan lokal, pameran kuliner lokal khas Likupang, dan gelaran musik tradisional.

Turut hadir dalam rakor ini Kepala Disperindag Sulut Edwin Kindangen, Stafsus Gubernur Bidang Pariwisata yang juga Ketua Masata Sulut Dino Gobel, Kadis Perindustrian Minut Toar Sendow dan Camat Liktim Delby Wahiu.

(Egen)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *